4/22/13

UN SMP 2013 Mundur Waktu Pelaksanaannya

NOLKILO - Distribusi soal Ujian Nasional (UN) tingkat SMP yang terlambat menjadi penyebab mundurnya waktu pelaksananaan UN di beberapa sekolah.

Contohnya :
Ujian Nasional (UN) SMP di 27 sekolah di Gunung Putri, Bogor Jawa Barat, ditunda hingga 2 jam. UN SMP di Gunung Putri, Bogor, digeser menjadi pukul 09.30 WIB karena naskah belum datang.

Apa komentar Mendikbud M Nuh soal keterlambatan ini?

"Alhamdulillah hari ini UN SMP dengan segala upaya dan plus minusnya serentak kita laksanakan," kata M Nuh di kawasan Jakarta Pusat, Senin (22/4/2013).
"Oh gitu ya. Ya nggak apa-apa kan terlambat satu dua jam ya nggak apa-apa," kata M Nuh di kawasan Jakarta Pusat, Senin (22/4/2013).
Jadi nggak apa-apa terlambat, Pak?
"Makanya saya bilang serentak hari ini, bukan jam ini," jawab M Nuh.
(Referensi: detik.com)

Bagaimana menurut anda?

No comments:

Post a Comment