4/27/13

Blogspot Error: Razia Google?

NOLKILO - Beberapa saat lalu, bahkan sampai saat ini masih ada teman blogger yang merasa galau resah dan gelisah karena tiba-tiba Blogspot Error tidak bisa diakses. Blog yang lolos bisa loading eh tampilannya berantakan padahal mereka tidak merasa sedang edit template blog. Kenapa begitu?

Teman-teman komunitas blogger ada yang mengatakan sedang berlangsung Razia Google yang tujuannya membersihkan data server dari blog spam yang tidak jelas ujung pangkalnya. Blog yang masuk target 'sikat' adalah blog dengan jumlah trafik pengunjung besar diatas 500 UV per days. Tetapi klaim ini segera terbantahkan karena ada juga blog kecil dengan jumlah pengunjung minimalis dibawah 50 UV per days juga ikut error. Sungguh dilema apalagi buat blogger yang benar-benar mengoptimasi blog nya sebagai sumber 'make money online'.

Mesin bot pemburu blog spam ternyata tidak pandang bulu. Semua dihajar mulai bulu ayam sampai bulu bebek ... mungkin Bu Lurah yang masih aman di rumahnya. Hehehe

Jika anda mengalami hal ini, jangan tunggu lama, segera lakukan back-up data untuk menyelamatkan konten yang sudah diunggah ke dunia maya ranah blogging. Sayang-sayang kalau perjuangan anda menjadi lenyap tak berbekas karena dihajar robot berdarah dingin. Hiii ... SERAM!

Server hosting blog gratis milik Google memang enak tapi ya rawan kejadian seperti ini, so jika mau serius ngeblog ya modal dikit membeli Top Level Domain (TLD) dan server hosting blog mandiri berbayar jadi aman damai ga perlu merasa was-was dag dig dug jika ada razia Google.

Blog coba-coba import konten banyak dibuat oleh blogger yang berharap mendapat limpahan trafik dan backlinks gratisan. Ini tentu saja berbahaya dan amat sangat tidak aman sekali karena rawan banned dan delete oleh mister robot. Jadi ya siapkan mental saja jika sewaktu-waktu blog hilang melayang hanya tinggal nama dan menjadi blog zombie yang (mungkin) masih bisa diregister lagi dalam waktu 3 bulan ke depan.

Udah ahh nulisnya ... saya mau nge-cek kandang koleksi blog dulu. TETAP SEMANGAT NGEBLOG YA ...

No comments:

Post a Comment