7/30/13

Peluang Usaha: Bimbingan Belajar Les Private di Jakarta

NOLKILO - Kali ini saya akan menulis sebuah Peluang Usaha yang bagus untuk anda jalani apabila memiliki skill pengetahuan mengajar dan sabar menghadapi murid yaitu dengan membuka Bimbingan Belajar Les Private di Jakarta atau di beberapa kota besar lain seperti Bandung, Semarang, Surabaya dan lain-lain. Bahkan kini kebutuhan tenaga pembimbing les private sudah dibutuhkan juga di kota-kota kecil walaupun tingkat permintaan konsumen tidak sebagus di kota besar.

Seseorang berjiwa guru bisa membuka bisnis ini secara pribadi dan mandiri atau bergabung dengan beberapa orang lain untuk membentuk Lembaga Pendidikan Spesialis Les Private dimana tenaga Pengajar yang akan datang ke rumah murid dengan waktu yang sudah disepakati bersama. Asal tahu saja kebutuhan akan bimbingan belajar private banyak dicari berbagai tingkat pendidikan sekolah formal mulai dari SD,SMP, SMA, sampai perguruan tinggi. Murid memerlukan tambahan pengajaran diluar jam formal di sekolah.

Les privat mempunyai banyak manfaat bagi para siswa, diantaranya adalah :

1. Bisa lebih Meningkatkan Kemampuan Akademis Anak
Belajar melalui Les privat bisa membantu anak dalam bidang akademis karena anak tidak hanya mendapat pelajaran di sekolah. Anak mendapat pelajaran tambahan untuk lebih memberikan pemahaman tentang sebuah mata pelajaran di sekolah.

2. Waktu Belajar Bisa Disesuaikan dengan jadwal kegiatan anak

3. Anak menjadi Lebih Fokus dalam mendapatkan pelajaran
Seorang Guru les privat akan memberikan materi pelajaran sesuai dengan situasi, kondisi dan kebutuhan anak. Selain itu Guru bisa fokus pada mata pelajaran tertentu yang sedang di ajarkan di sekolah atau materi tertentu yang belum dimengerti oleh anak didik.

4. Kegiatan belajar mengajar Mudah Dipantau oleh Orangtua
Les privat biasa dilakukan di rumah sendiri sehingga pihak orangtua bisa ikut memantau aktivitas dan proses belajar anak.

5. Suasana Belajar Mengajar akan Lebih Nyaman
Suasana belajar yang bertempat di rumah sendiri bisa membuat anak menjadi lebih nyaman sehingga diharapkan bisa  meningkatkan konsentrasi belajar pada materi yang diberikan guru les privat.

6. Ikut Membantu Orangtua yang Tidak Memiliki Waktu
Les Privat sangat membantu orangtua yang sibuk dengan berbagai aktifitas dan pekerjaan sehingga sering tidak mempunyai banyak waktu untuk membimbing dan mengajari anak dalam proses belajar atau sekedar ikut membantu mengerjakan PR.

Biaya Bimbingan Belajar Les Private tidak ada patokan baku jika anda ingin membuka bisnis ini secara mandiri. Biasanya biaya les adalah kesepakatan bersama antara anda sebagai guru dengan orangtua murid. Anda bisa menentukan harga yang dihitung per pertemuan les private dengan alasan yang logis sehingga orangtua tidak merasa keberatan.

Bagaimana? Tertarik dengan peluang usaha menarik ini? Insya Allah pasar konsumen masih terbuka lebar asal anda cukup jeli melihat peluang yang ada.

7/28/13

Lebaran 2013

NOLKILO - Lebaran 2013 sebentar lagi datang. Aroma Hari Raya Idul Fitri sudah mulai terasa. Banyak keluarga yang sibuk membelikan baju baru untuk anak tercinta. Tiket mudik lebaran adalah salah satu barang yang banyak diburu oleh para perantau untuk pulang ke kampung halaman dengan menggunakan angkutan umum. Sementara mereka yang memakai mobil pribadi dari Jakarta dan sekitarnya menuju ke tempat tujuan di Jawa Tengah dan Jawa Timur sibuk mencari informasi puncak arus mudik agar bisa mengatur jadwal agar tidak terjebak kemacetan di Jalur Pantura dengan memilih alternatif jalur selatan.

Bagi anda yang berprofesi sebagai karyawan swasta tentu menunggu turunnya Tunjangan Hari Raya (THR) agar bisa dibelanjakan kebutuhan lebaran seperti aneka jajanan kue kering untuk menjamu tamu yang datang bersilaturahmi.

Saya juga sedang bersiap-siap mudik ke Jogja.
Bagaimana dengan anda?

7/27/13

Make Money Online : Pasang Iklan CPM di Blog

NOLKILO - Salah satu cara Make Money Online yang sering dan biasa dilakukan blogger adalah Pasang Iklan CPM adalah format iklan yang paling umum di internet. Apa yang dimaksud iklan CPM?

CPM (Cost Per Million)
adalah sistem iklan online yang menghitung perImpressi (penayangan) pada blog kita. Pihak jaringan CPM akan membayar kita berdasarkan jumlah penayangan banner iklan CPM pada blog kita ketika ada orang yang mengunjungi blog atau web kita.

Iklan CPM berbeda dengan PPC (Paid Per Click) dimana klik pengunjung pada banner iklan yang akan memberikan pengasilan pada pemilik blog. Sistem iklan CPM ini tidak perlu di Klik oleh pengunjung tetapi kalau ada pengunjung yang mengklik iklan CPM yang kita pasang akan memberikan penghasilan tambahan.

Besar dan sistem Pembayaran pada iklan CPM ini bervariasi tergantung dari penyedia layanan CPMnya. Biasanya publisher mendapatkan $5/Impressi, $10/Impressi dan lainnya yang akan dihitung per 1000 impresi (impressions.) Contoh, seorang publisher akan mendapatkan USD 200 dari 50.000 impressi akan memiliki nilai CPM sebesar USD 4 (USD 200 dibagi 50).

Iklan CPM sangat efektif untuk Blog atau website dengan traffic tinggi. Cara pembayaran dari penyedia layanan CPM biasa menggunakan akun Payment Processor seperti Paypal, Alertpay, libertyreserve dan lain-lain.

Jika blog atau website hanya mempunyai traffic pengunjung yang minimalis perhari, maka kita harus berusaha menaikkan trafiknya dengan salah satu caranya adalah rajin Blogwalking karena biasanya sesama komunitas blogger akan saling membalas kunjungan sehingga traffic bisa meningkat.

Semoga bermanfaat

7/25/13

Bandara Kuala Namu, Deli Serdang, Sumatera Utara

NOLKILO - Selamat tinggal Bandara Polonia! Selamat datang Kuala Namu International Airport (KNIA)!

Rabu (24/7/2013), pukul 24.00 WIB, berakhir sudah Masa operasional Bandara Polonia Medan sebagai bandara komersial. Selanjutnya akan dimulai masa operasional Kuala Namu International Airport (KNIA), yang berlokasi di Deli Serdang, Sumatera Utara. Pesawat terakhir yang mendarat di Polonia adalah Lion Air JT 218 dari Jakarta yang dijadwalkan mendarat pukul 23.30 WIB, dan Air Asia QZ 7803 dari Bandung, menjelang tengah malam.


(foto: dok detikcom)

Bandara Kuala Namu, Deli Serdang, Sumatera Utara, akan resmi beroperasi Kamis, 25 Juli 2013 pukul 00.01 WIB (17.01 UTC 24 Juli 2013). Bandar Udara Internasional Kuala Namu resmi beroperasi dengan Three Code Letter penamaannya adalah KNO.

Bandar udara megah ini mempunyai luas area keseluruhan 1.365 ha dengan alokasi anggaran total sebesar Rp 5,8 triliun (APBN Rp 3,3 triliun dan PT AP2 Rp 2,5 triliun) yang dikerjakan secara bertahap selama 6 tahun. Bandara Kuala Namu mempunyai panjang landasan (runway) 3.750 x 60 meter, sehingga mampu didarati pesawat berbadan lebar sekelas Boeing tipe B747-400 bahkan direncakan bisa menampung pesawat sekelas Airbus A380.

Bandara Kuala Namu, Deli Serdang, mempunyai luas terminal penumpang 118.930 m2. Pembangunan tahap pertama Bandar Udara Internasional Kuala Namu ini bisa menampung 8 juta penumpang per tahun.

Bandara Kuala Namu (Dok detikcom)

Untuk menunjang akses transportasi Bandara Kuala Namu sudah disediakan Kereta api bandara yang dioperasikan oleh PT Railink yang disebut Airport Railink Services (ARS) akan bergerak sebanyak 30 kali pulang pergi setiap hari. Kereta bergerak dari Medan menuju Kuala Namu mulai pukul 04.30 WIB dan kereta terakhir pukul 19.10 WIB. Sementara dari Bandara Kuala Namu kereta pertama berangkat pukul 07.30 WIB dan terakhir berangkat menuju Medan pukul 20.30 WIB.

Selamat tinggal Bandara Polonia! Selamat datang Kuala Namu International Airport (KNIA)!

7/24/13

Rejeki Ramadhan

NOLKILO - Alhamdulillah datang Rejeki Ramadhan yang jumlahnya lumayan. Bisnis bergerak dan Insya Allah bisa memberikan THR yang nilainya pantas untuk semua teamwork sebelum pulang mudik Lebaran 2013. Mak jedul brul-brul ... Rejeki Ramadhan datang rombongan

Saya yakin ada 1001 jalan rejeki Allah SWT bagi umatNya yang yakin dan percaya serta berupaya sekuat tenaga untuk mencari walaupun mungkin pada awal episode kehidupan harus melewati jalan terjal dan berliku. Semoga tetap lancar di esok hari sehingga bisa membawa manfaat kebaikan untuk semua pihak yang terlibat.

Rejeki Ramadhan ini adalah posting catatan hidup saja, bukan bermaksud ini itu cuma sekedar memberikan gambaran dan mengabadikan apa yang saya rasakan per hari ini. 

Maaf kalau menjadi postingan yang tidak penting bagi anda yang kebetulan membaca.
Terimakasih

Blog Terselubung telah dihapus

NOLKILO - Salah satu kabar hangat minggu ini yang banyak dibicarakan komunitas blogger Nusantara adalah info bahwa Blog Terselubung telah dihapus oleh Google. Yah, jika anda mencoba membuka Blog Terselubung maka akan menemukan pengumuman admin Google sebagai berikut :
BLOG TIDAK DITEMUKAN
Blog telah dihapus
Maaf, blog di terselubung.blogspot.com telah dihapus. Alamat ini tidak tersedia untuk blog baru.
Apa harusnya blog Anda ada di sini? Bacalah: 'Saya tidak bisa menemukan blog saya di Web, jadi ada di mana?'
Bagi saya pribadi, apapun pro kontra dan kontroversinya, keberadaan blog terselubung adalah fenomena tersendiri yang menarik untuk disimak serta diikuti.

Terselubung yang (maaf) isinya cuma copy paste dari beberapa blog lain sudah berhasil menarik pengunjung unik yang (konon) jumlahnya ribuan per hari. Trafik blog tinggi yang menumpang di fasilitas hosting gratis blogspot ini bahkan sudah memikat perhatian sebuah provider selular untuk memasang iklan banner dengan nilai kontrak jutaan rupiah per bulan. Sungguh 'WOW' deh ...

Dari sebuah forum internet marketing yang saya ikuti, ternyata si pemilik Terselubung yang selalu menyembunyikan identitas nya dibalik topeng menyatakan bahwa isi konten blog terselubung secara bertahap sudah berhasil dipindahkan ke hosting mandiri dan sekarang bermodalkan sebuah Top Level Domain. Mungkin artinya bahwa blog ini akan dikelola serius.

Saya sih membayangkan bahwa trafik pengunjung tinggi seperti nampak pada lapak yang lama di server blogspot gratisan tentu membutuhkan hosting raksasa agar blog tidak disuspended oleh pemilih server karena kekurangan bandwith. Sewa server hosting VPS cukup lumayan mahal tetapi kalau provider selular bisa ditarik sebagai sponsor ya hal ini tidak menjadi masalah malahan bisa menjadi sebuah ladang bisnis yang mempunyai prospek bagus di masa depan.

Saya sebagai pengamat saja karena kasus blog dihapus Google sudah sering terjadi. Ada beberapa blog dari luar negeri yang setahu saja bisa mengajukan komplain dan dihidupkan kembali tetapi ya memerlukan proses waktu lama. Pihak Google akan meninjau layak dan tidaknya blog dikembalikan online seperti semula tentu saja setelah melihat situasi dan kondisi yang ada di lapangan.

Setahu saya, masalah hak cipta (copyright) adalah penting di dunia bule sono sehingga konten copypaste dari blog Terselubung bisa menjadi masalah tersendiri. Kita lihat saja nanti.
Bagaimana menurut anda?

Baca : Manfaat Blogwalking

7/23/13

Quotes: Suami Sabar

Quotes: Suami Sabar
Percayalah, dibalik seorang Suami yang Sabar biasanya selalu ada seorang isteri yang cantik jelita ... Galak, bawel dan cerewet!
Eiittt, bagi anda yang merasa menjadi isteri galak, bawel dan cerewet jangan cemberut dulu ya ... Baca yang berikut ini

Pesan moral :
  • Beruntunglah seorang isteri yang mempunyai seorang suami yang sabar menghadapi segala sikap galak, bawel dan cerewetnya. Saran: kurangilah sikap buruk agar suami bertambah cinta dan sayang
  • Beruntunglah seorang suami yang mempunyai seorang isteri yang cantik jelita walaupun ada sisi buruk yaitu sikap galak, bawel dan cerewet. Saran: tetaplah menjadi seorang suami sabar yang penuh cinta dan sayang agar isteri anda cepat sadar dan mau merubah sikap
Bagaimana? Setuju?
Hehehe #LOL

Postingan menarik lainnya yang bisa anda baca:

Rekor Gol Pertandingan Sepakbola Dahsyat 2013

NOLKILO - Entah harus berkomentar apa saat membaca berita Rekor Gol Pertandingan Sepakbola Dahsyat 2013 tercipta di kompetisi Liga Nigeria.
  • Pertandingan antara Plateau United Feeders vs Akurba berakhir dengan skor 79-0. Dikutip dari Telegraph, sebanyak 72 gol dari Plateau United Feeders tercetak di babak kedua.
  • Pertandingan Police Machine FC vs Babayaro FC berakhir dengan skor 67-0. Sebanyak 61 gol dari Police Machine FC tercetak di paruh kedua pertandingan.
Sungguh Dahsyat!

Tentu saja Hasil pertandingan yang amat sangat luar biasa sekali itu langsung menimbulkan kecurigaan adanya pengaturan pertandingan oleh otoritas sepakbola Nigeria.
Getty Images / detikcom

Hal seperti ini sudah pernah terjadi di dunia sepakbola Indonesia , dimana Persipura Jayapura pernah mempermalukan Persebaya Surabaya dengan skor telak 12-0 dalam perempat final Divisi Utama tahun 1985 di Gelora 10 Nopember.

Peristiwa aneh bin ajaib ini sekarang sering disebut sebagai sepak bola “ Gajah “ karena pertandingan Persipura Jayapura vs Persebaya Surabaya dipimpin wasit dari Palembang, sebuah daerah di Indonesia yang terkenal dengan gajah yang bisa bermain sepakbola.

Pengertian sepak bola “Gajah” disini adalah jumlah skor permainan sudah diatur sebelum kick off pertandingan dimulai. Para penentu skor pertandingan dianalogikan sebagai pawang gajah.

Saat itu Tujuan terciptanya skor dahsyat di perempat final Divisi Utama tahun 1985 adalah untuk menghalangi laju team PSIS Semarang lolos ke babak semifinal. Cara yang diambil adalah team Persipura harus menang dengan selisih skor pertandingan lebih dari empat gol. Langkah ini sengaja dilakukan oleh Persebaya, untuk membalas kekejaman sporter PSIS Semarang yang mengahadang Sporter Persebaya saat Persebaya lawan PSIS Semarang di Semarang.

Baca berita lengkapnya : Gunakan Sepak Bola “Gajah” Kalahkan Persebaya 12-0

Selain itu Sepak bola Indonesia kembali menjadi sorotan dua federasi sepak bola Asia (AFC) dan dunia (FIFA) setelah Timnas PSSI kalah dari team Bahrain dengan skor 10-0 pada pertandingan Kualifikasi Pra Piala Dunia Zona Asia.

Skor besar 10-0 membuat pertandingan ini layak dicurigai, karena saat itu timnas Indonesia tidak mungkin lolos ke babak selanjutnya tetapi Bahrain membutuhkan skor kemenangan 9-0 untuk lolos ke babak selanjutnya jika Qatar kalah dari Iran.

FIFA menilai hasil ini skor 10-0 adalah 'unusual', bukan sebuah hal yang biasa, janggal dan pantas untuk diusut.

Suap atau kolusi sering terjadi di lapangan sepakbola yang sebenarnya memerlukan spirit sportivitas.

Kasus suap lain yang terjadi di sepak bola Indonesia dan menjadi sejarah kelam sepak bola Indonesia adalah Sepak Bola Gajah melawan Thailand di penyisihan Piala Tiger 1998. Kedua tim sama-sama tak ingin menang pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup A. Sebab, yang menang bakal menjadi juara grup dan akan menghadapi tuan rumah sekaligus favorit juara Vietnam di semi-final.

Nurani dan sportifitas mulai luntur di babak kedua. Majunya kiper Kurnia Sandy dalam keadaan open play untuk melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti juga menjadi dasar ketidakseriusan laga ini. Indonesia yang memakai jersey sama dengan lawan Bahrain, putih, sebenarnya sempat memimpin dua kali melalui gol Miro Baldo Bento dan pelatih Timnas saat ini, Aji Santoso. Tapi selalu bisa 'disamakan' Thailand yang juga sama dengan jersey Bahrain, merah.

Lihat Video Youtube berikut ini :


Puncaknya, pada menit ke-90 Mursyid Effendi melesakkan bola ke dalam gawang sendiri! Thailand menang 3-2 dan berhadapan dengan Vietnam di semi-final. Sedangkan kita yang bertemu Singapura malah kena karma dan kalah 1-2.

Baca : Kalau Terbukti Skor Diatur, Berani Mundur?

Wuih, no commento deh ...

Kembali ke pertandingan Liga Nigeria.

Pemain dan ofisial dari empat klub amatir Nigeria yang terlibat dalam dua laga di partai kontroversial dengan skor akhir dahsyat, 79-0 dan 67-0, akhirnya diskors seumur hidup.

Keempat klub tersebut sebelumnya sudah dijatuhi hukuman skors selama 10 tahun. Kini giliran para pemain dan ofisial yang terlibat di dalam pertandingan yang mendapatkan sanksi dan tak diperbolehkan terlibat dalam sepakbola seumur hidup.

Bagaimana menurut anda?

7/22/13

Quotes: Bermimpilah Setinggi Langit

Quotes: Bermimpilah Setinggi Langit

Yeah! Salah 1 hal penting yang harus anda ingat agar tetap bersemangat menjalani kehidupan adalah kata mutiara : Bermimpilah Setinggi Langit

Jika suatu waktu anda terjatuh, Maka yakinlah bahwa ...

Posisi tidur anda terlalu ke pinggir ranjang!
Sebaiknya anda selalu tidur di tengah agar tidak mudah terjatuh dan tetap bisa melanjutkan tidur nyenyak sambil 'Bermimpi Setinggi Langit' selama anda suka

Mau?
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Tradisi Blusukan Jokowi-Ahok di Jakarta


NOLKILO - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memang fenomena baru dalam sistem kepemimpinan negeri ini karena kebiasaannya blusukan ke berbagai daerah wilayah kerjanya. Blusukan untuk melihat situasi dan kondisi di lapangan terbukti efektif untuk mengetahui permasalahan langsung di masyarakat warga DKI Jakarta dan tidak hanya menerima laporan anak buah yang biasanya Asal Bapak Senang (ABS).


Baru-baru ini, Forum Indonesia Transparansi Anggaran (FITRA) merilis anggaran blusukan Jokowi di tahun 2013 mencapai Rp 26,6 miliar. Jika dirinci, maka anggaran blusukan Jokowi-Ahok mencapai Rp 74 juta per hari. Artinya Jokowi dan Ahok masing-masing mendapat alokasi anggaran Rp 37 juta.

"Anggaran blusukan Jokowi atau belanja penunjang operasional tahun 2013 sebesar Rp 26,670 miliar per tahun," kata Direktur Investigasi dan Advokasi Fitra, Uchok Sky Khadafi, Sabtu (20/7/2013) malam.

Uchok menganggap blusukan Jokowi hanya sekadar menghabiskan anggaran.

Baca :  FITRA: Anggaran Blusukan Jokowi-Ahok Tahun 2013 Rp 26,6 M

Hampir setiap hari Jokowi berkunjung ke pemukiman warga karena ingin mengetahui langsung kondisi real di lapangan.

Menanggapi tudingan tersebut maka Jokowi, Eks wali kota Solo, di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2013) mengatakan, "Dana operasional itu memang ada, tapi nggak langsung habis, separuhnya aja nggak habis."

Aksi bagi-bagi buku kepada warga yang membutuhkan saat Jokowi blusukan dananya dari CSR. 

Jokowi menolak berhenti blusukan karena kegiatan ini berguna untuk mengontrol program kerja yang sudah dilakukan dan tidak hanya menerima laporan anak buah.

"Blusukan fungsinya sebagai manajemen kontrol pengawasan, nggak ada yang lain. Kalau nggak ada manajemen kontrol terus gimana?" ujar pria 52 tahun ini.

Baca :  Ini Jawaban Jokowi Soal Tudingan Blusukan Boros Anggaran

Ramadan pertamanya sebagai Gubernur DKI pun ia memilih 'ngabuburit' dengan cara blusukan ke beberapa lokasi. Mulai dari Waduk Pluit Jakarta Utara, lokasi bekas kebakaran di Kemayoran, Jakarta Pusat, h\ingga 'calon' Kampung Deret di kawasan Kampung Kali Mati, Karet Tengsin, Jakarta Pusat.

Soal anggaran blusukan sudah dijelaskan oleh Humas Pemprov DKI, Eko Hariadi yaitu penggunaan dana penunjang dana operasional tahun 2013 untuk blusukan, tidak menyalahi aturan. Hal ini seusai dengan PP Nomor 109 Tahun 2000 Pasal 9 ayat 1 poin f.

Selengkapnya baca :  Blusukan Dituding Boroskan Anggaran, Ini Jawaban Pemprov DKI

Bagaimana menurut anda?
Tradisi Blusukan Jokowi-Ahok harus diteruskan atau dihentikan saja?
Asal tau saja, sekarang gaya blusukan seperti ini dicontoh oleh beberapa tokoh nasional, tokoh politik dan pejabat di negeri Indonesia lhoo ... Tanya : Kenapa?

Referensi Berita + Image : detik.com

7/21/13

Keuntungan dan Manfaat Blogwalking

NOLKILO - Sudah beberapa waktu ini saya serius dan rutin melakukan Blogwalking. Berkunjung ke beberapa blog sahabat blogger dan aktif meninggalkan komentar yang sesuai dengan isi postingannya.

Alhamdulillah ada beberapa keuntungan dan manfaat Blogwalking yang saya dapatkan yaitu :
1. Mendapatkan ide segar untuk menulis postingan di blog sendiri
2. Mendapatkan informasi terbaru berdasarkan pengalaman pribadi para sahabat blogger yang dituliskan berdasarkan kacamata dan versi mereka yang (Insya Allah) jujur dan apa adanya
3. Mendapatkan backlink gratis sehingga bisa memperkuat posisi blog kita di SERP Google
4. Mendapatkan tambahan pengunjung ke blog yang kita kelola
5. Menambah teman online yang mungkin suatu saat bisa kopdar agar lebih mempererat jalinan pertemanan dan persahabatan. Satu hal yang saya percayai adalah 'banyak teman maka banyak rejeki'. Semoga ...
6. Apalagi ya? Silahkan anda tambahan sendiri ...

Begitulah sedikit rasa menurut versi saya tentang Blogwalking.
Bagaimana menurut anda?

Postingan menarik dari saya yang mungkin bisa anda baca :

Toko BB

Nolkilo - Sekarang pasar tidak hanya di alam nyata. Tempat jualan dan menawarkan produk dagangan ada dimana-mana berkat fasilitas gadget. Saya tergelitik saat seorang teman menuliskan update status Blackberry-nya sebagai berikut :

Toshiba L740 i3 2,3Ghz ram2gb hd 320gb (bekas) 3jt only

Lalu segera saja terjadi Çhat BBM sebagai berikut:

Penjual: Seken
Penjual: Klo barunya msh 5jt an
Saya: Umur brp? Kualitas? Garansi?
Saya: Tak pikir baru BMB)
Penjual: Garansi seminggu Om
Penjual: Brg cuman ada 22 unit, 12 sdh booked tgl 10 unit

Inilah Toko BB yang hadir dalam dunia bisnis era modern. Toko BB bukan toko yang jualan bermacam gadget BlackBerry edisi terbaru lho. Toko BB gaya baru yaitu toko online via gadget yang menawarkan produk barang dan jasa 'apa saja' dengan memanfaatkan fasilitas BBM

Bagaimana?
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

7/20/13

Jathilan : Perpaduan Seni Tari dan Magis

Jathilan : Perpaduan Seni Tari dan Magis

NOLKILO - Kali ini saya ingin menulis soal seni pertunjukan Jathilan atau Jaran Kepang yang cukup populer dan sering dipentaskan di beberapa daerah di Pulau Jawa. Pertunjukan Jathilan sering menimbulkan sensasi tersendiri ketika pemain sampai pada posisi 'trance' atau kesurupan /kerasukan makhluk halus sehingga bertindak di luar normal seperti makan beling (pecahan kaca), makan bulir padi dan tahan (kebal) dicambuk tanpa mengenal rasa sakit.

Kesenian Jathilan menggunakan properti kuda-kudaan yang terbuat dari anyaman bambu. Konon seni ini tumbuh dan berkembang sebagai bentuk apresiasi dan dukungan rakyat pada perjuangan pasukan berkuda Pangeran Diponegoro saat melawan pasukan Belanda. Versi lain menyebutkan jathilan adalah ilustrasi cerita Raden Patah yang dibantu oleh Sunan Kalijaga dalam melawan Belanda. Semua versi tersebut menuju sebuah kesimpulan yang sama yaitu perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah Belanda.

Pagelaran kesenian Jathilan dimulai dengan gerakan tari yang pelan lalu perlahan-lahan iramanya menjadi dinamis mengikuti suara gamelan pengiring. Seiring waktu mulai ada unsur magis saar penari kerasukan roh halus sehingga hampir tidak sadar dengan apa yang mereka lakukan.

Beberapa orang sesepuh berperan sebagai pawang roh yang akan “mengendalikan” roh-roh halus yang merasuki para penari. Tugas pawang adalah mengawasi jalannya pertunjukan, menyadarkan atau mengeluarkan roh halus yang merasuki penari.

Atraksi magis dalam kesenian ini dipercaya merupakan merefleksikan kekuatan supranatural pada berkembang di lingkungan kerajaan Jawa sejak jaman dahulu untuk melawan pasukan Belanda.

Dalam pertunjukan jathilan/kuda lumping juga disediakan beberapa jenis sesaji antara lain pisang raja satu tangkep, jajanan pasar yang berupa makanan-makanan tradisional, tumpeng robyong yaitu tumpeng robyong yang dihias dengan kubis, dawet, beraneka macam kembang, dupa Cina dan menyan, ingkung klubuk (ayam hidup) yang digunakan sebagai sarana pemanggilan makhluk halus dan lain-lain.

Mari kita nikmati video Youtube berikut :


JATHILAN • popular trance ritual from Java - a film by Vincent Moon

7/19/13

Mitos Keris Pusaka

NOLKILO - Membaca berita kasus Irjen Djoko Susilo eh ada info soal Keris Pusaka yang konon katanya mempunyai kesaktian dan bisa memberikan pengaruh sebagai berikut :

1. Mendatangkan Rezeki Puluhan Miliar
"Saya juga awalnya nggak percaya. Tapi kata Pak Djoko 'dari keris pusoko ini, saya dapat rezeki puluhan miliar'," kata pengacara Djoko, Nasrullah, dalam perbincangan dengan detikcom, Kamis (18/7/2013).

2. Rambut Kebal Dipotong
"Kalau pegang keris, rambutnya nggak bisa dipotong, terus kerisnya jadi warna merah delima," kata Indra.

3. Mampu Memikat wanita.
"Kalau tidak ada itu (keris) ya nggak bisa punya tiga istri," ujar Djoko Susilo.

Wuih! Ada-ada saja ya? Bagaimana menurut anda?

Baca Info lengkapnya disini :
Ini 3 Kesaktian Keris Pusaka Koleksi Irjen Djoko

FYI:
Keris adalah karya budaya warisan leluhur yang keberadaannya selalu diselimuti mitos dan mistik.

7/18/13

Blog Ramai Pengunjung Unik

NOLKILO - Mempunyai sebuah atau beberapa Blog Ramai Pengunjung Unik tentu sangat membanggakan dan menjadi mimpi indah bagi banyak blogger , termasuk saya! hehehe. Tetapi ya ternyata perjalanan menuju kesana memerlukan tips, trik khusus yang penuh lika-liku perjuangan. Saya sendiri bercita-cita dan berharap ada minimal 1000 UV per days tetapi kenyataannya sampai saat postingan ini dibuat masih berkutat di angka 100 - 200 pengunjung saja. Masih jauh dari harapan sih ...

Blog Ramai Pengunjung Unik menjadi sebuah keuntungan sendiri untuk dioptimasi dengan bermacam program 'make money online' sehingga ada pameo 'banyak trafik visitor adalah banyak rejeki alias uang online'. Tentu saja hal ini menjadi target untuk komunitas blogger matre yang 'make money from home'. Iya apa enggak?

Menembak katakunci yang sedang menjadi trends pencarian Google adalah salah satu jalan mendapatkan kunjungan unik dari mesin pencari yang meningkatkan nilai positif sebuah blog. Saya juga bingung menuliskan tema yang sesuai walaupun ada beberapa hot keywords yang sudah berhasil menarik perhatian penjelajah dunia maya. Trafik meningkat lambat kayak keong nih!

Ini sedikit gambaran blog NOLKILO, bagaimana situasi dan kondisi blog anda? Silahkan berbagi kalau berkenan ...

7/17/13

Daftar Rumah Kost di Jogja

Nolkilo - Mendekati tahun ajaran baru 2013-2014, Kota Jogjakarta sebagai Kota Pelajar pasti akan diserbu ribuan anak didik dan mahasiswa yang ingin menuntut ilmu di beberapa kampus baik Universitas Negeri maupun Swasta.

Bisnis Rumah Kost adalah peluang usaha bagus yang banyak berkembang di Jogja dan sekitarnya. Para pendatang baru akan mencari rumah kost di lokasi strategis yang dekat kampus untuk menghemat biaya Transportasi.

Jika anda adalah pengusaha rumah kost silahkan informasikan property andalan anda dengan mengisi Daftar Rumah Kost di Jogja sesuai format berikut ini:

Nama Kost :
Alamat :
Kampus terdekat dari lokasi :
Harga sewa kost :
Fasilitas :
Kontak Info :
No Telp/ HP :

Anda bisa mempromosikan rumah kost anda secara gratis dengan menuliskan sesuai petunjuk di atas di kolom komentar di bawah postingan ini. Komentar bersifat auto approved tanpa sensor admin.

Disclaimer:
- Daftar Rumah Kost di Jogja adalah independent tanpa paksaan.
- Admin Nolkilo tidak bertanggung jawab terhadap kesalahan info dan data.
- Fasilitas ini hanya untuk referensi rumah kost di Jogja bagi siapa saja yang membutuhkan.
- Jika anda menemukan property yang sesuai pilihan anda, lakukan 'cek dan Ricek' agar anda tidak dirugikan. Selalu hati-hati dan waspada

Semoga bermanfaat

Terimakasih
Nolkilo Media News
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

7/15/13

Thank You For Loving Me

If someone is right for you, you'll know it. As simple as that

Thank You For Loving Me
Big Hope!

.
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Ganbatte!

Ganbatte!
Tetap semangat!
Walau aral melintang
Walau onak menghadang
Percaya diri kita bisa melewati
Cepat atau lambat
Dunia dalam genggaman

Ganbatte!
Tetap fokus pada tujuan
Kita barisan sang pemenang
Yang berhak atas piala kehidupan

One
Forever

.
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

7/14/13

Jakarta Eco Transport Monorail (JET)

NOLKILO -  PT Jakarta Monorail resmi mengumumkan nama monorel yang menurut rencana akan mulai beroperasi di Jakarta pada tahun 2016 mendatang.

Ide nama monorel Jakarta Eco Transport (JET) dari Fahrur Rozy, warga Bekasi Jawa Barat,  menjadi pemenang lomba.

http://images.detik.com/content/2013/07/14/4/fahrur320.jpg
Fahrur Rozy (foto: jakartamonorail /detik.com)

Menurut Banyu Biru Djarot, Direktur Pengembangan Usaha dari Ortus Holdings Limited, ikon nama monorel yang akan dibangun di Jakarta sudah punya nama resmi yaitu Jakarta Eco Transport Monorail (JET) yang berhasil mendapat suara terbanyak dari votes/ suara 150.000 suara dari 13.000 peserta.

Sebanyak 20 nama calon monorail tersebut, telah disaring dari 4.000 lebih usulan yang dikirim oleh masyarakat melalui situs resmi perseroan.

Beberapa nama usulan untuk Jakarta monorel adalah :
1.    Jakarta Rapid Transit Skyrail (JRT Skyrail)
2.    Jakarta Monorail Fly-Over (J-Fly)
3.    Jakarta Jawara Monorail (JJM)
4.    Jakarta Fast Line (JFL)
5.    Jakarta Skyline Mass Transportation (J-Skyline)
6.    Metro Monorail (Metro Mono)
7.    Jakarta Raya Skylink (J-Link)
8    Jakarta Electric Train System Economical Transportation (JETSET)
9.    Jakarta Eco Transport Monorail (JET)
10.   Mono Cube Jakarta (MCJ)
11.   Jakarta Skyline Eco-Public Transportation (JakSky)
12.   Betawi Excellent Sky Train for People in Jakarta (BEST)
13.   Nusantara Trans Rapid (NTR)
14.   Jakarta Modern and Eco Transportation (JMET)
15.   Jayakarta High Skyway (JHS)
16.   Monorail Jakarta Sentral (Monotasen)
17.   Batavia Sky Way (Viky-Way)
18    The Jakarta Monorail (J-Rel)
19.   Angkutan Massal Monorail Jayakarta (Angkasa Raya)
 20.  Jakarta Monorail Transatas (Jakmon)

Posisi Votes Nama Monorel adalah :

1. JET mendapat 4.453 vote
Juara I, Fahrur Rozy - Jakarta Eco Transport Monorail (JET) mendapat hadiah gratis seumur hidup naik monorel dan iPad mini.

2. NTR mendapat 4.392 vote
Juara II, Irfan Aditya - Nusantara Trans Rapid (NTR), mendapatkan hadiah 1 tahun gratis naik monorel dan iPod Touch

3. JFL mendapat vote 2.112 vote
Juara III, Ronald Raymont dengan usulan nama Jakarta Fast Line (JFL), mendapatkan hadiah 6 bulan gratis naik monorel dan iPod nano.

PT Jakarta Monorail selaku pelaksana proyek monorel Jakarta atau Jakarta Eco Transport Monorail (JET) berjanji peletakan batu pertama atau groundbreaking proyek akan dilakukan 16 Oktober 2013.

Posting Blog Basa Jawa

NOLKILO - Mlaku-mlaku ning jagad blogger, inyong weruh ana siji ... loro ... postingan blog sing nganggo basa jawa. Wuih, jian katon unik banget marai inyong kepengin nulis basa jawa ning blog elek kiye. Mbuh bener apa ora cara nulise sing penting postingan njawani. Leres nopo mboten nggih?

Basa jawa kadang bisa enak diomongna tapi angel ditulis sebab manut dialek tempat. Basa kromo inggil, basa ngoko lan basa pasaran ya beda ora kaya bahasa Indonesia sing lewib me-nasional. Basa Jawa daerah pesisir pantai utara kaya Indramayu, Cirebon, Tegal mesti bae beda karo basa ning tlatah Jogja lan Solo sing lewih alus. Apa maning basa jawa timur dialek Arek lan Surabaya. Cara ngomonge ya beda kanggo tulisan jawa sing pada. Inyong kui artine aku atau saya (bahasa Indonesia), logat Tegal kiye. Basa aluse ya 'kulo' kanggo wong biasa lan 'ingsun' kanggo para priyayi ning njero keraton.

Wis ah, semene bae nulis postingan iseng ora genah sing njawani. Aja digeguyu ya mengko inyong dadi isin malah mutung ora gelem nulis cara jawa maning.

Maturnuwun wis maca blog elek kiye

Cara Kirim Motor Lewat Kereta Api

NOLKILO - Saat Mudik Lebaran 2013 biasanya banyak kendaraan roda dua (sepeda motor) yang akan menyesaki jalanan di jalur pantai utara maupun jalur selatan Pulau Jawa. Pemudik yang merantau ke Jabodetabek dan sekitarnya akan pulang ke kampung halaman di Jawa Tengah dan Jawa Timur dengan membawa motornya langsung. Hal ini sudah sering terjadi dan sebenarnya terlalu berbahaya jika si pengendara lelah, mengantuk dan kurang sigap menguasai kendaraannya sehingga rawan kecelakaan.

Banyak alasan dari pemudik kenapa mereka terpaksa memilih mudik jalur darat mengendarai motornya. Selain alasan ekonomis karena biasanya ada kenaikan Tarif Angkutan Umum selama waktu mudik Lebaran juga alasan kemudahan akses mobilitas selama di kampung halaman.

13732850181436836917
Foto: Amad Sudarsih / Kompasiana.com

Sebenarnya pemudik bisa memilih ikut event Mudik Bareng Gratis Lebaran 2013 yang diadakan banyak pihak mulai pemerintah daerah Jawa Tengah, instansi maupun perusahaan swasta yang ingin membantu pemudik sampai ke kota asalnya. Motor si pemudik bisa dipaketkan lewat jasa paket titipan kilat maupun paket Kereta Api (PT KAI).

Jika anda ingin mengirimkan Sepeda Motor lewat Kereta Api, begini Cara Kirim Sepeda Motor Lewat Kereta Api

1.      Kunjungi kantor Jasa Paket Kurir khusus Kereta Api yang banyak terdapat di sekitar stasiun KA.
2.      Siapkan dokumen dan surat kendaraan yaitu STNK asli sebagai bukti kepemilikan sepeda motor yang akan dikirim.
3.      Mengisi Formulir di Jasa Paket Kurir secara lengkap dan benar yang meliputi nomor polisi, nomor mesin dan lain-lain.
4.      Melakukan Cek Fisik kondisi kendaraan
Lakukan Pendataan dan pengecekan sepeda motor yang akan anda kirimkan sebelum dilakukan packing. Hal ini sangat penting agar anda tidak dirugikan jika terjadi kerusakan body fisik kendaraan.
5.      Proses packing motor

Biaya Kirim Sepeda Motor Lewat Kereta Api untuk wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah sebesar Rp 300 ribuan sedangkan untuk wilayah Jawa Timur dikenakan biaya minimal Rp 400 ribu. Catatan : Harga bisa berubah sesuai situasi dan kondisi

Ingat, keselamatan anda harus diutamakan.

7/13/13

We Have Mega Dream

We Have Mega Dream
This Dream make us feel happy
Keep the spirit alive!

LETS DO IT!
We hope ... someday ... somewhere ...
a dream come true!

Just imagine ... MegaDream come true

7/11/13

Tarif Baru 2013 Angkutan Umum di Jakarta

NOLKILO - Kenaikan harga BBM bersubsidi berpengaruh pada ongkos jasa transportasi khususnya di angkutan umum. Beberapa operator angkutan menginginkan penyesuaian tarif untuk mengurangi dampak kerugian akibat harga biaya operasional yang naik. Menyikapi hal ini maka Gubernur DKI Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Surat Keputusan (SK) untuk mengatur tarif angkutan baru yang berlaku di DKI Jakarta. Beberapa jenis angkutan umum non AC , taksi, bus patas serta kopaja AC mengalami menyesuaian tarif baru 2013.

Untuk angkutan ekonomi non AC
 
NO
JENIS KENDARAAN
TARIF LAMA
TARIF BARU
1
Bus kecil (mikrolet)
Rp 2.500
Rp 3.000
2
Bus sedang (metromini dan kopaja)
Rp 2.000
Rp 3.000
3
Bus besar reguler (Mayasari dan PPD)
Rp 2.000
Rp 3.000
4
Tarif TransJakarta
Rp 3.500
Rp 3.500




 




Sedangkan untuk angkutan bus AC berikut daftar kenaikannya.
 
NO
JENIS KENDARAAN
TARIF LAMA
TARIF BARU
1
Bis besar seperti Mayasari bakti dan Bianglala
Rp 6.000
Rp 7.000
2
Kopaja AC
Rp 5.000
Rp 6.000
 
 
 
 
 
 
TARIF KHUSUS APTB
 
* Angkutan APTB yang ditetapkan kenaikan tarifnya yakni yang berjarak maksimum 30 km, dari Rp 6.500 menjadi Rp 8.000
 
Yang termasuk di dalamnya,
APTB Bekasi-Tanah Abang, Bekasi- Bundaran HI, Bekasi-Pulogadung, Ciputat-Kota, Poris Plawad-Tomang,
 
Sedangkan APTB yang jarak tempuhnya di atas 30 km, lagi-lagi tarifnya diserahkan pada mekanisme pasar, namun Dinas Perhubungan meyakini:
 
* Cibinong-Grogol 50 km paling tinggi bisa naik dari Rp 10.000 menjadi Rp 12.000
 
* Bogor-rawamangun 60 km paling tinggi bisa naik dari Rp 12.000 menjadi Rp 13.500
 
TARIF TAKSI DI DKI JAKARTA
 
* Taksi yang menggunakan tarif atas seperti Blue Bird, White Horse yang semula Rp 6.000 menjadi 7.000.
Kemudian untuk kilometer selanjutnya yang semula hanya Rp 3000 menjadi Rp 3600.
 
*Tarif yang menggunakan tarif bawah, yang sebelumnya Rp 5.000 menjadi Rp 6.000
 
Untuk masa tunggu taksi, perjamnya penumpang yang sebelumnya dikenakan Rp 30.000 menjadi Rp 42.000/jam
 
Semoga bermanfaat

Mudik Gratis 2013 Pemprov Jateng

NOLKILO - Bagi anda yang saat ini merantau ke Jabodetabek dan ingin pulang ke kampung halaman saat Lebaran 2013, jangan lewatkan kesempatan mudik gratis 2013 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng). Fasilitas mudik gratis 2013 ini menyediakan 190 bus dan sebuah kapal perang untuk mengangkut pemudik dari Jabodetabek ke Jawa Tengah.

"Sebanyak 190 bus tersebut merupakan gabungan armada dari berbagai unsur. Pemprov Jateng menyumbang 70 bus, kemudian 70 bus dari 35 kabupaten kota dan 50 bus dari Bank Jateng. Bus akan berangkat dari Komplek Taman Mini Indonesia Indah pada Sabtu, 3 Agustus 2013," kata Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Urip Sihabudin, Rabu(1/7)

Sesuatu keistimewaan adalah mudik gratis 2013 ini mendapat dukungan TNI Angkatan Laut yang sudah menyiapkan KRI Banda Aceh yang berkapasitas 600 sepeda motor dan 1.500 penumpang. Pemudik bisa memilih menggunakan bus yang lewat jalur pantura atau kapal laut melewati jalur laut.

Mudik jalur laut akan berjalan dua kali dari Pelabuhan Tanjung Priok yaitu tanggal 4 Agustus dan 6 Agustus. Selanjutnya tanggal 12 Agustus digunakan untuk mengangkut pemudik yang akan kembali ke Jakarta.

Bagi anda yang ingin bergabung dengan Mudik Gratis 2013 Pemprov Jateng bisa mendaftarkan diri di Kantor Perwakilan Pemprov Jateng. Syaratnya cukup mudah yaitu Cukup membawa KTP Jawa Tengah. Diprediksi jumlah peminat mudik gratis 2013 akan membludak sehingga siapa cepat dia dapat. Jangan sampai terlewatkan karena Pemprov Jateng tidak bisa menambah armada bus atau menyediakan cadangan yang terkait dengan faktor anggaran.

Pemudik yang pulang kampung ke wilayah Jateng pada lebaran 2013 ini diprediksi mencapai 6.159.300 orang, meningkat 8,9 persen dari tahun lalu.

Wisata Kuliner Jalur Pantura

NOLKILO - Jika anda dari Jabodetabek dan melewati jalur pantai utara Jawa maka catat daftar Wisata Kuliner Jalur Pantura yang bisa anda nikmati sembari beristirahat setelah lelah mengemudikan kendaraan (mobil) pribadi.

Indramayu
1. Warung Makan Mang Kombet
Lokasi di Depan Stadion Darma Ayu, Karanganyar, Indramayu, No HP 081912924634
Warung sederhana dengan harga menu masakan yang murah meriah ini menawarkan kuliner khas pedesan entog. Menu ini mirip rica-rica yang dibuat dari daging entog atau bebek gemuk berleher pendek dengan cita rasa pedas. Jika anda tidak biasa makan makanan pedas, sebaiknya jangan mengkonsumsi dalam porsi besar agar tidak mengganggu pencernaan anda selama di perjalanan.

2. Rumah Makan Kuning Ayu
Lokasi di Jl. Letjen Suprapto 314, dekat Tugu Buah Mangga, No Telp 0234 271814
RM Kuning Ayu menawarkan sajian Menu khas spesial yaitu pepes telur ikan dan pepes rajungan.

Kota Cirebon

Empal Gentong
1. Warung Makan Mang Kojek
Lokasi di Desa Trusmi (desa sentra pengrajin batik) sebelum memasuki Kota Cirebon
Menu makanan khas yang disajikan adalah empal gentong, yaitu masakan mirip soto daging sapi. Sebaiknya anda mencoba empal gentong spesial dengkil (lutut sapi) Dijamin 'mak nyos' membuat selera makan bertambah.

2. Warung Empal Gentong Ibu Hj. Darma
Lokasi di Jl. Slamet Riyadi, Krucuk, sebelah BTN, No Telp 0231 245069

3. Rumah Makan Amarta
Lokasi di Jl. Raya Plered, dekat Jembatan Gesik, No HP 0852 24803040
Disini disajikan menu unik yaitu empal gentong asam dengan citarasa segar menggoda selera lidah bergoyang.

Nasi Jamblang.
Menu kuliner khas Cirebon ini adalah Nasi yang dibungkus daun jati, dengan bermacam lauk khas Cirebon seperti  balakuthak (cumi-cumi) yang bisa dinikmati bersama sambal jamblang yang khas.

Warung Makan yang menyediakan Nasi Jamblang diantaranya adalah Warung Mang Dul. Lokasi di Jl. Dr. Cipto 4, Seberang Matahari Grage Mall Cirebon, No Telp 0231 206564

Jika anda akan mudik Lebaran 2013 dan melewati Jalur Pantura, mungkin menu di atas bisa menjadi referensi untuk beristirahat tentu saja setelah tiba waktu berbuka puasa Ramadhan bagi anda yang beragama Islam.

7/10/13

Puncak Arus Mudik Lebaran 2013 di Jalur Pantura

NOLKILO - Proyek perbaikan jalur Pantai Utara Jawa ditargetkan selesai pada 19 Juli 2013 atau H-10 Lebaran dan tidak ada lagi pekerjaan berikut konvoi alat berat yang diparkir di badan jalan. Titik perbaikan jalan di jalur Pantura harus bisa digunakan untuk transportasi dua arah.

Puncak arus mudik Jalur Pantura diperkirakan terjadi pada H-5 dan H-4 Lebaran.

Lebaran 2013 jatuh pada Kamis sedangkan jadwal cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 2013 pada Senin 5 Agustus, Selasa 6 Agustus dan Rabu 7 Agustus 2013. Maka puncak arus mudik bisa terjadi pada hari Sabtu, 3 Agustus dan Minggu, 4 Agustus. Hari libur panjang ini akan membuat kemacetan parah sehingga diharapkan jalur pantura bisa mendistribusi arus lalulintas

Pemilik usaha seperti warung makan, pusat jajajan dan oleh-oleh di sekitar jalur Pantura bisa mempersiapkan diri menyambut kedatangan para pemudik yang akan meramaikan Jalur Mudik Pantai Utara Jawa.

Untuk mengantisipasi kemacetan arus akibat maka pihak Bina Marga menyiapkan sejumlah tenaga kerja untuk  berjaga selama 24 jam sepanjang musim mudik dan balik Lebaran

Bagi anda yang tidak mau terjebak macet di Jalur Pantura bisa melewati Jalur Selatan silahkan lihat Peta Mudik Jalur Selatan .

7/9/13

KHASIAT DAN MANFAAT BUAH KURMA

NOLKILO - Pohon kurma banyak tumbuh subur di wilayah subtropis di sekitar tepi sungai Nil dan Efrat dan buahnya banyak dikonsumsi warga Timur Tengah sejak 6.000 SM. Pada awal abad ke-18 buah kurma atau Dates baru tersebar dan mendunia termasuk ke Indonesia. Ada ratusan jenis kurma yang tersebar di dunia dan sekitar 38 jenis yang menjadi populer. Sedangkan buah kurma yang beredar di pasar Indonesia hanya sekitar 16 jenis kurma saja


Kurma (dactylifera phoenix) termasuk jenis pohon palem keluarga Arecaceae dari genus phoenix.  Saat ini pohon kurma banyak dibudidayakan di wilayah beriklim hangat seperti Afrika, Australia dan Amerika (California).

Kurma matang mengandung kadar gula sekitar 80%, sisanya terdiri dari protein, lemak dan produk mineral termasuk tembaga, besi, magnesium dan asam folat.  Kurma kaya dengan serat dan merupakan sumber kalium yang sangat baik.  Lima butir kurma (sekitar 45 gram) mengandung sekitar 115 kalori, hampir semuanya dari karbohidrat.

KHASIAT DAN MANFAAT BUAH KURMA

1. Tamr (kurma kering) dapat menguatkan sel-sel usus dan melancarkan saluran kencing karena mengandung serabut-serabut yang bertugas mengontrol laju gerak usus dan menguatkan rahim terutama ketika melahirkan.

Al-Hafizh Ibnu Katsir rahimahullah membawakan perkataan 'Amr bin Maimun di dalam tafsirnya : "Tidak ada sesuatu yang lebih baik bagi perempuan nifas kecuali kurma kering dan kurma basah"

Buah kurma matang sangat kaya dengan unsur Kalsium dan besi. Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk dikonsumsi wanita hamil dan akan melahirkan. Kadar besi dan Kalsium yang dikandung buah kurma matang sangat penting untuk pembentukan air susu ibu dan menggantikan tenaga ibu yang terkuras saat melahirkan atau menyusui.

2. Ruthab (kurma basah) mengandung hormon yang mirip hormon oxytocine utnuk membantu proses kalahiran, mencegah pendarahan saat melahirkan dan mempercepat proses pengembalian posisi rahim seperti sedia kala.

3. Kurma akan memudahkan proses persalinan dan menjaga keselamatan ibu serta bayi yang baru dilahirkan

4. Buah kurma, baik tamr maupun ruthab bisa menjinakkan sel-sel saraf khususnya kelenjar gondok. Dokter dan ahli kesehatan  menganjurkan memberikan buah kurma kepada anak dan orang yang lanjut usia di pagi hari

5. Buah kurma yang direbus dapat memperlancar saluran kencing.

6. Kurma dianjurkan menjadi menu hidangan awal saat berbuka puasa karena mengandung glukosa (zat gula) . yang  dibutuhkan orang berpuasa setelah menahan makan dan minum.

7. Buah kurma bisa mencegah penyakit stroke

8. Buah kurma mengandung zat garam mineral yang menetralisasi asam, seperti Kalsium dan Potasium.

9. Buah kurma mengandung vitamin A yang baik dimana ia dapat memelihara kelembaban dan kejelian mata, menguatkan penglihatan, pertumbuhan tulang, metabolisme lemak, kekebalan terhadap infeksi, kesehatan kulit serta menenangkan sel-sel saraf

Beli buah kurma di Pasar Tanah Abang atau Pasar Kue Subuh

Marhaban ya Ramadhan

Marhaban ya Ramadhan
Mohon maaf lahir batin atas segala salah dan khilaf

Jika anda menginginkan Jadwal Imsyakiah Ramadhan 1434H seluruh Indonesia, silahkan lihat link berikut ini :
http://www.rukyatulhilal.org/imsakiyah/index.php?id=121 - contoh area Jakarta Barat

Dikutip dari Wikipedia - http://id.wikipedia.org/wiki/Saum
Saum (Bahasa Arab: صوم, transliterasi: Sauwm) secara bahasa artinya menahan atau mencegah. Menurut syariat agama Islam artinya menahan diri dari makan dan minum serta segala perbuatan yang bisa membatalkan puasa, mulai dari terbit fajar hinggalah terbenam matahari, dengan syarat tertentu, untuk meningkatkan ketakwaan seorang muslim. Perintah puasa difirmankan oleh Allah pada Al-Quran surat Al-Baqarah ayat 183.

SURAT   AL BAQARAH
2:183. Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa

Pemerintah Indonesia menetapkan tanggal 1 Ramadan 1434 H sebagai awal pelaksanaan Puasa Ramadhan jatuh pada Rabu, 10 Juli 2013. Hal ini berbeda dengan Muhammadiyah yang jauh hari sudah menetapkan awal Ramadan pada tanggal 9 Juli 2013, atau Selasa besok.

"Dengan demikian, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahiim, kami tetapkan 1 Ramadan 1434 H adalah bertepatan dengan hari Rabu 10 Juli 2013," ujar Menteri Agama Suryadarma Ali dalam jumpa pers usai sidang isbat di Kantor Kemenag, Jalan MH Thamrin, Senin (8/7/2013).

Pemerintah tetap menghormati perbedaan penentuan awal Ramadan 2013.

Kepolisian Daerah Metro Jaya mengajak seluruh Organisasi Masyarakat (Ormas) untuk tetap menjaga situasi keamanan yang kondusif selama bulan puasa Ramadhan sampai datangnya hari raya Lebaran 2013.

7/8/13

Konser Metallica di Jakarta Indonesia

NOLKILO - Grup band Rock Metal legendaris Metallica pernah mengadakan konser di Indonesia pada 1993 lalu. Metallica yang ngetop dengan koleksi lagu seperti 'Jump In The Fire' , 'Seek And Destroy' , 'Ride The Lightning' , 'Enter Sandman' , 'Nothing Else Matters' dan lain-lain akan kembali menyapa fans nya setelah dua dekade di Jakarta pada tanggal 25 Agustus mendatang di Gelora Bung Karno.



Personil Metallica, James Hetfield Cs, mempunyai kesan mendalam tentang Indonesia dan menganggap Indonesia sebagai salah satu 'The Best Show' mereka sehingga sangat bersemangat untuk tampil lagi di Indonesia dengan kapasitas konser lebih besar.

Saat ini tiket konser Metallica bisa dibeli secara online mulai 8 Juni 2013 pukul 10.00 WIB di website www.blackboxtix.com.

Taye Masyhur dari pihak Promotor, Blackrock Entertaiment mengatakan harga tiket konser akan terjangkau yang dibandrol mulai Rp 400 ribu untuk kelas Purple A dan B atau setara dengan kelas Tribun.

Kelas Green A dan B harga Rp 500 ribu sedangkan tiket kelas Festival seharga Rp 680 ribu. Kelas Blue A dan B seharga Rp 900 ribu, dan kelas Yellow Rp 1,5 juta. Tersedia juga kelas ekslusif.

Pasar Kue Subuh di Jakarta

NOLKILO - Tahukah anda ternyata ada Pasar Kue Subuh di Jakarta yang menjual aneka kue, jajanan dan lauk pauk sesuai selera anda? Banyak menu kuliner 'mak nyus' yang bisa anda nikmati di Pasar Kue Subuh.

Pasar Kue Subuh
Image: Republika.com

Kota Metropolitan Jakarta mempunyai 2 pasar kue terbesar yang bisa menjadi referensi anda untuk berbelanja yaitu :
- Pasar Kue Subuh Senen, Jakarta Pusat
- Pasar Kue Blok M, Jakarta Selatan
Jika anda berkunjung disini maka aneka kue , jajanan dan lauk pauk akan menggoda selera dengan Aroma lezat yang bisa anda cium sejak menginjakkan kaki ke dalam pasar kue. Nyam-nyam!

PASAR KUE SUBUH SENEN, JAKARTA PUSAT

Aneka kuliner tradisional seperti kue, roti, sampai lauk pauk siap dijajakan ke pembeli di halaman Pasar Senen, Jakarta Pusat mulai sore hari sekitar pukul 17.00 WIB sampai menjelang subuh. Pasar kue yang eksis tahun 1960-1970 –an ini akan tutup sekitar jam delapan pagi.

Ada empat blok di pasar kue subuh Senen. Blok 1 dekat parkiran motor, sedangkan untuk blok 2 sampai 4 ada di bagian samping Pasar Senen. Disini tersedia beragam kue dengan harga relatif murah yang dikirimkan oleh supplier kue dari sekitar Jakarta seperti Ciledug Tangerang, Sukabumi dan Bogor, atau buatan si penjual sendiri. Biasanya konsumen yang datang ke pasar ini membeli dalam jumlah banyak untuk dijual lagi atau menjadi menu hidangan di acara rapat, pesta, ulang tahun dan hajatan.

Pasar Senen dianggap sebagai pusat penjualan kue subuh sehingga banyak pedagang yang sudah mempunyai pelanggan-pelanggan tetap karena harga kue di pasar Senen relatif lebih murah dan terjangkau. Selain itu akses transportasi ke pasar Senen lebih mudah dan kualitas kue-kue lebih terjamin.

Pasar Kue Subuh Senen menyediakan kue basah, kering, dan lain-lain jenis kue yang disajikan dalam variasi bentuk, warna, dan jenis kue. Pecinta kue bisa menemukan juga jenis kue tradisional seperti lemper, bika Ambon, dan bolu lapis serta aneka kue tart, brownies, dan cake luar negeri lainnya.

Pasar Kue Subuh Senen adalah pilihan mendapatkan kue dengan harga kaki lima tetapi urusan rasa sejajar dengan bintang lima.

Tertarik untuk belanja kue di sini? Jam ramai di pasar ini sekitar pukul 23.00 WIB-01.00 WIB dan 04.00 WIB-07.00 WIB.

PASAR KUE BLOK M, JAKARTA SELATAN

Pasar kue subuh yang terletak di pelataran pusat perbelanjaan Blok M Square, Jakarta Selatan ini berdiri sejak akhir tahun 1960-an. Banyak pedagang kue yang membuka lapak dan menawarkan aneka kue yang menggugah selera.

Anda bisa mendapatkan kue basah, kue bolu, jajanan pasar tradisional ataupun modern, pempek, bakso, dan lain lain.  Pasar kue Blok M buka setiap hari, mulai dari subuh sampai jam 8 pagi.

Selain itu konsumen bisa membeli juga aneka lauk, seperti ayam goreng, ayam bakar, gudeg, dan lain-lain.

Jika anda menginginkan aneka kue kering untuk menyambut Lebaran 2013, silahkan berkunjung ke Pasar Kue Subuh Senen atau Pasar Kue Blok M. Silahkan pilih aneka kue sesuai selera dan budget anda.

7/7/13

Akun anonymous atau anonim di Twitter

NOLKILO - Saat ini banyak bermunculan akun anonymous atau anonim di Twitter yang membawa kepentingan dari pihak tertentu. Akun yang ngetwit hal unik dan sering bernuansa kontroversial ternyata banyak menarik perhatian. Terbukti ada ribuan akun lain yang mau menjadi follower nya.

Sebutan sebagai akun anonim rasanya kurang tepat , mereka lebih layak disebut sebagai akun pseudonym atau akun yang menggunakan nama samaran.

"Tidak ada yang disebut sebagai akun anonim. Anonim itu kan tanpa nama. Akun Anda apa? Masa tanpa nama? Nah, yang ada itu akun pseudonym atau samaran. Kalau dulu ada penulis yang menggunakan nama samaran, sekarang ada akun Twitter dengan nama samaran," kata pengamat social media Nukman Luthfie.

Bagi sebagian orang, menggunakan akun Twitter dengan nama samaran menjadi lebih nyaman dalam pergaulan di twitland. Twitter sendiri belum membuat aturan khusus tentang pemberian nama akun di jejaring sosial miliknya artinya ya si pembuat akun bebas memilih nama yang dia sukai.

Untuk akun samaran yang sering membuat isu kontroversial yang bernuansa politik, membongkar kebobrokan pemerintah, berbau SARA dan lain-lain, faktor keamanan di pengelola menjadi sebuah alasan logis agar admin tidak tersangkut kasus kriminalitas pencemaran nama baik. Informasi yang ditweet akun samaran adalah pernyataan yang tidak bisa dimuat di media resmi karena dianggap melanggar aturan tertentu, sehingga Twitter dijadikan alternatif untuk merilis informasi yang lebih bebas.

Akun samaran di Indonesia biasanya hanya ngetwit alias berkicau tanpa menampilkan bukti nyata sehingga hanya menjadi kabar-kabur gosip jalanan saja. Hal ini berbeda dengan Wikileaks yang membawa bukti berupa dokumen sehingga bisa membuat pihak tertentu si pemilik dokumen akan kebakaran jenggot.

Apakah akun pseudonym atau samaran bisa dilacak keberadaannya?

Tahukah anda bahwa Ranah dunia maya lebih mudah dikendalikan termasuk akun anonim di media sosial bisa juga dilacak? Hal ini kembali pada keinginan aparat penegak hukum.

"Ini menarik, banyak yang merasa kalau mereka tidak terlacak. Banyak yang menggunakan akun anonim dan merasa tidak terlacak, tapi sebenarnya dapat dilacak," kata Ketua Ketua Umum Ikatan Konsultan Teknologi Informasi Indonesia (IKTII) Teddy Sukardi usai diskusi di PTIK, Jl Tirtayasa, Jakarta, Jumat (31/5/2013).

Pelacakan sebuah akun bisa berdasarkan laporan masyarakat. Aparat penegak hukum akan melakukan monitoring, untuk mendeteksi posisinya lalu mempertimbangkan untuk penindakan atau tidak.

Ada data log  pada facebook, twitter, youtube yang bisa menjadi pegangan awal untuk melacak akun pseudonym atau samaran. Tentu saja hal ini memerlukan kerjasama dengan penegak hukum dari negara lain kalau terbukti akun tersebut melakukan kejahatan.

7/6/13

Cara Menjaga Gigi Putih Bersih

NOLKILO - Gigi yang putih bersih tentu menjadi dambaan setiap orang karena si pemilih akan semakin percaya diri dalam pergaulan. Senyum dari gigi putih bersih dan sehat akan menarik perhatian lawan bicara. Tetapi, ternyata ada beberapa kebiasaan buruk seperti malas menggosok gigi, merokok dan pengaruh makanan/ minuman yang bisa membuat gigi menjadi kuning.

Perubahan warna Gigi menjadi kuning disebabkan timbunan plak yang merupakan endapan lapisan kotor yang bersifat permanen pada gigi. Faktor usia akan membuat enamel gigi menjadi terkikis dan mudah menyerap warna makanan/ minuman seperti teh dan kopi yang membuat noda gigi. Beberapa tips sederhana menjaga gigi tetap putih bersih adalah :

1. Usahakan untuk menggosok gigi dengan menggunakan minyak mustard dan garam
Gosoklah gigi anda secara perlahan dan merata dengan campuran minyak mustard dan garam minimal sekali sebulan. Cara sederhana ini bisa membersihkan akumulasi plak yang berasal dari warna makanan/ minuman yang anda konsumsi.

2. Minum menggunakan sedotan
Minuman  teh dan kopi akan meninggalkan warna yang menjadi noda gigi. Selain itu pengaruh Minuman soda membuat enamel gigi mudah terkikis. Cara terbaik yang bisa anda lakukan adalah minum menggunakan sedotan untuk mengurangi kontak dengan gigi sehingga akan mencegah gigi berubah warna menjadi kuning.

3. Konsumsi buah dan sayuran
Beberapa jenis buah dan sayuran apel, pir, selada dan lainnya bisa memutihkan sekaligus membersihkan gigi. Makanan yang mengandung serat akan membersihkan gigi secara efektif.

4. Gosok gigi menggunakan baking soda
Baking soda yang biasa terdapat di dapur bisa memutihkan secara langsung.

5. Stop kebiasaan merokok
Merokok bisa membuat gigi menjadi kuning sehingga sebaiknya anda menghentikan kebiasaan merokok.

6. Berkumur setelah makan
Rajin berkumur setelah makan akan menyapu akumulasi makanan dan warna makanan dari mulut Anda.

Semoga bermanfaat

Baca : Rute Mudik Jalur Selatan