Iseng-iseng surving di search Google eh menemukan ada website yang menjual jasa pasang iklan di kaca angkot. Wah, bisnis ini (bagi saya) nampak unik banget. Pantas saja saya sering melihat ada banyak mobil angkot yang muter di jalan raya dengan hiasan iklan dan promosi beberapa brand merk lokal maupun nasional. Oh, rupanya jasa ini dikordinasi oleh team yang berpengalaman. Saya baru tahu nih ...
Jasa pasang sticker mobil kayaknya banyak peminat karena kebutuhan sarana media luar ruang untuk mengakomodasi kepentingan dan kebutuhan produsen si pemilik merk agar produknya bisa menarik perhatian konsumen sehingga bisa mendapatkan omset sesuai harapannya. Sungguh peluang bisnis industri kreatif yang bagus untuk dikelola
Pasang sticker promosi di mobil kayaknya berbiaya lebih murah jika dibandingkan dengan sewa billboard yang harganya bisa ratusan juta bahkan miliar apalagi jika lokasi billboard berada di jalan utama sebuah kota yang ramai dan mempunyai posisi strategis. Bener nggak ya?
Sungguh sebuah pengetahuan baru yang bermanfaat karena kreatifitas beriklan yang efektif dan efisien. Mengejar target pasar konsumen harus cerdas dan bijaksana apalagi dengan anggaran belanja promosi yang terbatas dan minimalis. Pintar mencari dan mengolah ide adalah jalan menuju sukses seperti harapan dan keinginan.
Ide bisnis yang Menarik banget!
No comments:
Post a Comment