6/18/13

Harga BBM Bersubsidi Pasti Naik

NOLKILO - Harga BBM Bersubsidi dipastikan akan Naik seiring disahkannya APBN-P 2013 yang harus melalui proses voting. Hasilnya, DPR menerima APBN-P 2013 yang memberikan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (Balsem) sebesar Rp 150 ribu per kepala keluarga selama 4 bulan untuk rakyat miskin atas  kenaikan harga BBM.

Fraksi PKS yang tergabung dalam Setgab Partai Koalisi tetap menolak Kenaikan BBM dan melakukan sejumlah manuver politik mulai dari memasang spanduk hingga paripurna APBN-P 2013.

Mantan Presiden PKS yang kini menjabat Menkominfo Tifatul Sembiring mengatakan kenaikan harga BBM adalah kewenangan pemerintah. Kewenangan pemerintah menaikkan harga BBM tersebut tidak perlu persetujuan DPR. FPKS dinilai sudah menyalahi kesepakatan rapat internal PKS di Lembang, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Sementara itu terjadi Aksi demonstrasi menolak kenaikan harga BBM berlangsung di beberapa daerah bahkan sempat terjadi insiden kekerasan dan anarkis. Massa merusak fasilitas umum di sekitar lokasi demo.

No comments:

Post a Comment